Siapa Aku ?

Terima kasih mama ….
Aku adalah anak muda yang tiada beda dengan yang lainnya. Aku dibesarkan dalam kasih sayang ibunda.Aku besar dalam pemeliharaan dan perawatannya. Dijaganya dalam berbagai kemungkinan petaka, musibah agar aku senantiasa dalam keadaan ceria. Di arahkannya perjalanan hidupku dengan pelukan pendidikannya dari semenjak buaian hingga kudewasa. Demikian juga sang ayah tetap melindungi dibalik mengasuhan buaian kasih sayang ibunda. Berdua kerjasama hingga aku dewasa tuk menggantikannya merawat keduanya bila telah tua rentah, yang harus aku papah dan aku jaga sebagaimana keduanya telah berjasa merawat dan menjaga diriku hingga aku menjadi manusia yang berharga. Bilakah aku mulia dan berharga bila keduanya tak tulus merawat dan menjaganya ? Ya Allah, ampunilah kedua ayah bundaku dan kasih sayangilah keduanya, sebagaimana keduanya telah menyangiku disaat kecil tak berdaya.Terima kasih ayah bunda....
Kami perintahkan kepada manusia supaya berbuat baik kepada dua orang ibu bapaknya, ibunya mengandungnya dengan susah payah, dan melahirkannya dengan susah payah (pula). Mengandungnya sampai menyapihnya adalah tiga puluh bulan, sehingga apabila dia telah dewasa dan umurnya sampai empat puluh tahun ia berdoa: "Ya Tuhanku, tunjukilah aku untuk mensyukuri nikmat Engkau yang telah Engkau berikan kepadaku dan kepada ibu bapakku dan supaya aku dapat berbuat amal yang saleh yang Engkau ridhai; berilah kebaikan kepadaku dengan (memberi kebaikan) kepada anak cucuku. Sesungguhnya aku bertaubat kepada Engkau dan sesungguhnya aku termasuk orang-orang yang berserah diri." (Al-Ahqaf :15)